18 Hektar untuk Stadion

18 Hektar untuk Stadion

\"bengkuluekspresscom-01\"TAIS, BE - Untuk membangun stadion Seluma, Pemerintah Kabupaten Seluma telah menyediakan lahan seluas 18 hektar. Lahan ini telah memiliki sertifikat atas nama milik Pemkab Seluma. Stadion itu direncanakan dibangun berdampingan dengan taman kota Seluma di persimpangan perkantoran simpang enam. “Untuk lahan telah disediakan sejak tahun 2007 lalu. Lahannya telah dibebaskan dengan memberi ganti rugi kepada warga di pusat kota simpang enam,” ujar Kabag Pemerintahan Sekretariat Pemda Seluma Drs Eddy Soepriadi MSi saat diwawancarai BE kemarin (21/3). Eddy menambahkan, di kawasan tersebut terhitung dari tahun 2007 telah dibebaskan lahan dengan total seluas 27 hektar. Namun dengan berjalannya waktu di kawasan tersebut telah dibangun Kodim 0425 Seluma, Pengadilan Negeri Tais dan Taman Kota. Kini lahannya tinggal menyisakan sekitar 18 hektar lagi. \'\'Dengan lahan 18 Hektar tersebut kita masih bisa membangun stadion seluma,\'\' katanya. Tahun 2016 ini, Pemkab Seluma melakukan pematangan lahan itu. Pembangun stadionnya sendiri direncanakan tahun 2017. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: